KUNJUNGAN KECAMATAN TAMAN SARI KOTA PANGKALPINANG

BLIMBING Jum’at (06/12/2019) menerima kunjungan studi banding dari Perangkat Kecamatan Taman Sari Kota Pangkalpinang Provinsi Bangka Belitung, rombongan berjumlah 10 (sepuluh) orang yang dipimpin oleh Sekcam Richard Syam, S.STP. M.AP bertujuan ingin mengetahui perihal kreatifitas serta inovasi Kecamatan Blimbing baik dibidang tata kelola administrasi, pelayanan masyarakat maupun tata kelola keuangan.

Rombongan diterima langsung oleh Sekcam Blimbing J.A Bayu Widjaya, S.Sos, M.Si bertempat di Ruang SINAM Kecamatan Blimbing, diskusi terasa sangat cair dan satu-persatu pertanyaan dapat dijelaskan secara jelas dan runtut oleh Sekcam Blimbing, mulai dari inovasi pemanfaatan IT untuk pelayanan masyarakat, pengelolaan administrasi surat-menyurat serta mengenai system elektronifikasi anggaran yang telah diterapkan di Kecamatan Blimbing.

Kreatifitas serta inovasi dalam pengelolaan dan penanganan pengaduan masyarakat dengan memanfaatkan Social Media Official untuk berinteraksi secara langsung dengan masyarakat / nitizen juga pemanfaatan CCTV Pantau Ruang Pelayanan Masyarakat di Kecamatan dan Kelurahan se-Kecamatan Blimbing, ternyata dapat menekan jumlah pengaduan / keluhan yang berhubungan dengan pelayanan masyarakat.

“dalam era milenial saat ini, kekuatan social media sangatlah dasyat dalam mempengaruhi opini public, dengan berinteraksi secara langsung secara fast respon dengan para nitizen menjadikan kami semakin dekat dengan masyarakat dan yang terpenting harus berani memulai untuk menjadi lebih baik” penuturan Sekcam Blimbing

Diakhir kunjungan studi banding, setelah rombongan meninjau beberapa ruangan serta lingkungan Kantor Kecamatan Blimbing, mereka dilepas oleh Bapak Camat Blimbing Drs. Muarib, M.Si dengan harapan mudah-mudahan apa yang ada di Kecamatan Blimbing bisa menjadi inspirasi bagi Kecamatan Taman Sari (Bay)

Leave a Reply