Lepas Sambut Camat Blimbing Berlangsung Gayeng

Blimbing, MC  Dihadiri Wali Kota Malang H. Moch. Anton dan Kapolres Malang Kota AKBP Singgamata, SIK, acara Malam Silaturahmi dan Lepas Sambut Camat Blimbing dari Imam Badar, SE, M.Si kepada Drs. Alie Mulyanto, MM yang digelar di Kantor Kecamatan Blimbing berlangsung penuh keakraban dan kekeluargaan, Rabu (21/1).Camat-Blimbing-yang-baru-Drs.-Alie-Mulyanto-MM-memberikan-sambutan_2101MC

Baik camat lama lama, camat baru, Wali Kota Malang, dan Kapolres Malang Kota semuanya menyumbangkan lagu dalam kesempatan ini. Lagu ‘Kemesraan’ mengiringi di akhir acara di saat semua hadirin memberikan ucapan selamat jalan kepada Imam Badar dan menyambut Camat Blimbing yang baru Alie Mulyanto.

Wali Kota Malang, H. Moch. Anton mengungkapkan sudah sangat mengenal Imam Badar sejak ia masih menjadi Sekretaris Kecamatan (Sekcam). Karena itu saat menjabat wali kota, ia langsung memberi kepercayaan penuh untuk memimpin Kecamatan Blimbing.

“Sebagai camat di Blimbing, kinerja Imam Badar bagus, karena itu saat ini ia saya percaya menjabat jabatan strategis di Pemkot Malang sebagai Kepala BagianUmum,” jelas pria yang kerap disapa Abah Anton itu, Rabu (21/01).

Sama dengan Imam Badar, Abah Anton juga menjelaskan sengaja memberi kepercayaan kepada Alie Mulyanto sebagai Camat Blimbing karena sudah tahu kualitasnya. Sebelum menjadi Kepala Bagian Humas Pemkot Malang, Alie sudah sangat berpengalaman sebagai camat di Sukun.

“Saya berharap di bawah kepemimpinan Alie Mulyanto, Kecamatan Blimbing bisa semakin maju,” tegas Abah Anton.

Dengan amanah baru sebagai Camat Blimbing, Alie Mulyanto mengaku hal ini adalah sesuatu yang mengesankan baginya. Pasalnya saat ia pertama kali menjadi Pegawai Negeri Sipil di tahun 1988 lalu, pengabdiannya adalah di Kecamatan Blimbing.

“Dari pengalaman selama ini siapa yang menjadi Camat Blimbing banyak yang sukses karirnya, pengalaman bapak Wahyu Setianto (sekarang Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kota Malang, red), dan yang lainnya menjadi bukti nyata,” kata Alie.

Ibarat buah, Alie menyebutkan buah belimbing hanya bisa dipetik saat sudah matang, begitu juga bekerja di Kecamatan Blimbing. Dengan pengalamannya bekerja selama ini, Alie yakin Imam Badar sudah memiliki pengalaman yang matang sebagai bekal untuk mengabdi di Pemkot Malang.

“Saya doakan bapak Imam Badar bisa cepat naik pangkat menjadi eselon II, dan bisa lebih sukses dalam bekerja,” tegas Alie.

Sementara itu Imam Badar mengakui setelah bekerja selama setahun sebagai Camat Blimbing, dan sebelumnya dua tahun sebagai sekretaris kecamatan, banyak sekali kenangan indah dan pengalaman berharga di tempat ini.

“Banyak sekali suka duka saat saya memimpin Kecamatan Blimbing, saya yakin di bawah kepemimpinan Pak Alie, Blimbing akan semakin maju dan berprestasi,” kata Imam. (cah/yon)

Sumber: http://mediacenter.malangkota.go.id/2015/01/lepas-sambut-camat-blimbing-berlangsung-gayeng/

Leave a Reply